Pendaftaran SMP/SMA di Bekasi 1- 6 Juli 2013

iluspendaftaran

BEKASI (Pos Kota) – Siswa yang akan masuk SMP/SMA di Kota Bekasi untuk tahun ajaran 2013 ini mendaftar harus secara online. Dinas Pendidikan Kota Bekasi membuka 100 persen secara online Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) mulai 1-6 Juli 2013.

“Siswa bisa mendaftar di situs http://bekasi.siap-psb.com dan tidak perlu mendatangi sekolah yang dituju agar lebih mudah,” kata Kepala Bina Program Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Alie Fauzi.

Pendaftaran secara online ini, katanya, sudah menjadi kesepakatan antara Dinas Pendidikan, Badan Musyawarah Perguruan Swasta dan Dewan Pendidikan. “Tahun lalu, tidak 100 persen. Jadi banyak protes,” lanjut Fauzi.

Selain itu, bagi siswa yang tidak mampu juga tidak perlu khawatir untuk tetap bisa bersekolah. Fauzi menjelaskan dalam program 120 hari Walikota dan Wakil Walikota Bekasi Rahmat Effendi-Ahmad Syaikhu, siswa miskin atau tidak mampu sudah didata untuk masuk sekolah.

“Warga miskin sudah didata. Jadi tidak ada lagi alasan siswa miskin ditolak Diknas. Itu yang merekomendasi siswa miskin langsung dari Dinas Sosial,” paparnya.

Saat ini, Dinas Pendidikan sudah menyiapkan segala infrastruktur untuk pendaftaran online. Untuk SD, pendaftaran dilakukan persyaratan usia. “PPDB hanya untuk SMP dan SMA. Untuk SD masih secara manual,” katanya.

Dinas Pendidikan juga mencatat ada 28.034 siswa SMA dan sederajat yang akan mengikuti Ujian Nasional pada 15-18 April 2013. (Dieni)

Sumber : http://www.poskotanews.com/2013/04/13/pendaftaran-smpsma-di-bekasi-1-6-juli-2013/